Pemkab Ciamis Gandeng Swasta Tingkatkan Ekonomi Masyarakat di Sektor Perikanan -->

Advertisement

Pemkab Ciamis Gandeng Swasta Tingkatkan Ekonomi Masyarakat di Sektor Perikanan

Kaka
Monday 22 February 2021

Kabar.istimewa.in | Ciamis - Pemerintah Kabupaten Ciamis tak henti dongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat Tatar Galuh terutama di bidang pertanian dan perikanan salah satunya dengan menggandeng pihak swasta.

Salah satu langkah konkrit pemerintah Kabupaten Ciamis dalam upaya meningkatkan ekonomi masyarakat untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Ciamis yaitu dengan upaya meningkatkan kekuatan UMKM dalam menyerap tenaga kerja dan produktifitas sumber daya lokal.

Asisten Daerah II, H. Toto Marwoto dalam Sambutannya saat "Launching Pujaseri Khas Ciamis" bertempat di Cigorowong RT 01/08 Kertasari Ciamis, (22/02/21), mengatakan peran pihak ke-tiga sangat diperlukan dalam menjalin kemitraan dengan UMKM sehingga terjadi sinergitas yang diharapkan dalam upaya penguatan UMKM.

"Peran swasta dibutuhkan dalam upaya penguatan UMKM sehingga sinergitas terpenuhi dan penyerapan produk dapat lebih luas", ungkapnya.

Asda II juga berharap swasta juga mampu menyerap produk perikanan dan pertanian sebagai bahan baku olahan sehingga perekonomian dapat segera bangkit kembali saat pandemi.

H. Wahyu Fadilah, owner Pujaseri mengungkapan perjalanan perusahaan yang lahir di Sukabumi tahun 1997 merupakan perusahaan yang bergerak dalam sektor perikanan terutama ikan laut.

"Kita lahir di Sukabumi tahun 1997 mengembangkan sayap perusahaan hingga ke Kalimantan. Sekarang di Ciamis kami tetap mengedepankan sektor perikanan namun menyesuaikan dengan kultur kearifan Ciamis", terang H. Wahyu Fadilah.

"Kami mencoba pengembangan usaha dengan olahan ikan dan memiliki target sebagai produsen terbesar di Ciamis dan akan bersinergi dengan UMKM yang ada di Ciamis dan mengembangkan perekonomian Ciamis", lanjutnya.

Anggota Komisi II DPRD Jabar, sekaligus Ketua Asosiasi Pedagang Seluruh Indonesia (APSI) Provinsi Jabar H. Didi Sukardi, SE dalam sambutannya mengatakan pada saat pandemi ini perekonomian Jabar turun hingga dua persen hanya sektor pertanian yang mampu bertahan.

"Hanya sektor pertanian di saat pandemi yang mampu bertahan di tengah resesi dua persin Jabar sehingga diharapkan Pujaseri mampu membuat olahan tidak hanya dari ikan laut namun dari produk perikanan lokal Ciamis seperti lele, nila dan gurame soang", tuturnya